Page 20 - LKPD Reaksi Pembakaran Hidrokarbon
P. 20
6. Dengan ditemukannya berbagai macam dampak dari pembakaran hidrokarbon, maka
semakin bervariasi pula teknologi-teknologi yang dikembangkan. Perkembangan
teknologi berjalan sesuai teknologinya. Diantara beberapa hal dibawah ini, manakan
teknologi yang menerapkan konsep (sains) untuk mengurangi dampak pembakaran
senyawa hidrokarbon?
1) Teknologi smart air filter with adsorben membran untuk mengurangi asap
kendaraan dan asap rokok
2) Penambahan zat aditif Pb pada bahan bakar
3) Penggunaan teknologi electronic fuel injection sistem bahan bakar
A. 1
B. 2
C. 1 dan 3
D. 2 dan 3
E. 1, 2, dan 3
7. Indonesia merupakan salah satu negara OPEC yang berarti negara pengekspor
minyak dunia, namun saat ini menjadi pengimpor minyak bumi. Berdasarkan
perhitungan rasio cadangan minyak bumi Indonesia akan habis sekitar tahun 2027.
Hal itu menandakan bahwa kita tidak boleh menggunakan bahan bakar minyak secara
berlebihan. Dampak negatif yang dapat terjadi jika bahan bakar minyak digunakan
secara berlebihan adalah ...
A. Negara kita akan kaya bahan bakar minyak
B. Negara kita akan mengalami pencemaran
C. Negara kita akan mengalami polusi yang hebat
D. Negara kita akan kehabisan bahan bakar minyak
E. Negara kita akan disegani oleh negara lain
8. Pembakaran tidak sempurna terjadi jika tidak ada oksigen yang cukup untuk
membakar bahan bakar sepenuhnya menjadi gas CO₂ dan uap air. Pembakaran tidak
sempurna menghasilkan gas karbon monoksida (CO).
Gas CO tersebut dapat berdampak negatif terhadap kesehatan manusia dikarenakan
gas CO dapat bersifat racun bagi tubuh manusia. Hal tersebut disebabkan oleh ...
A. Gas CO dapat berikatan dengan hemoglobin membentuk COHb
B. Gas CO dapat larut dalam air membentuk CO₂-H₂
C. Gas CO mudah bereaksi dengan oksigen membentuk CO₂ yang beracun
D. Gas CO berbau busuk dan menusuk
E. Gas CO adalah gas yang bersifat reaktif dan mudah bereaksi dengan unsur-unsur
lain
19