Page 7 - emodulk6
P. 7

Sel sebagai unit struktural dan fungsional
                                                      kehidupan



                       Sel pertama kali ditemukan oleh seorang ilmuwan Inggris

                bernama Robert Hooke pada tahun 1665. Saat itu Hooke mengamati


                sayatan gabus dari batang tumbuhan yang sudah mati menggunakan

                mikroskop sederhana. Ia menemukan adanya ruang-ruang kosong yang

                dibatasi dinding tebal dan menamakannya dengan istilah cellulae

                artinya sel.




                                                          Berdasarkan ada tidaknya membran

                                                          inti, sel dibedakan menjadi 2 macam,

                                                          yaitu :

                                                           1. Sel prokariotik sel yang memiliki

                                                          inti sel atau nukleus tetapi tidak

                                                          memiliki membran inti sel.


                                                          2. Sel eukariotik sel yang memiliki inti

                                                          sel atau nukleus dan juga memiliki

                                                          membran inti sel.






                  Sel merupakan unit struktural dan fungsional terkecil pada makhluk

                  hidup. Sel sebagai unit struktural terkecil berarti bahwa sel

                  merupakan satuan terkecil penyusun makhluk hidup yang dapat


                  melaksanakan kehidupan. Sel sebagai unit fungsional berarti bahwa

                  sel mampu melakukan regulasi terhadap dirinya sendiri, memproses

                  energi, tumbuh dan berkembang, tanggap terhadap lingkungan,

                  serta melakukan reproduksi untuk melestarikan jenisnya


                                                                                                     2
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12