Page 157 - E-Modul Tematik Siti Nurhamidah
P. 157
4. tampil, lakukan kontak mata dengan penonton dan tidak menutupi pandangan mata penonton
5. Menggunakan suara yang lantang intonasi yang jelas, serta ekspresi yang tepat dan sesuai
6. Menggunakan bahasa tubuh yang baik dan penuh percaya diri.
B. Penerapan Pola Hidup Sehat untuk Kesehatan Pencernaan
Kita harus menerapkan pola hidup sehat agar terhindar dari gangguan pencernaan. Pola
hidup sehat adalah gaya hidup yang memperhatikan segala kondisi kesehatan agar terhindar dari
berbagai macam penyakit. Beberapa pola hidup sehat yang harus diperhatikan adalah pola makanan,
kebiasaan olahraga, dan waktu istirahat yang cukup.
1. Pola Makanan Sehat
Perbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan yang masih segar serta kacang-
kacangan. kurangi mengkonsumsi makanan yang mengandung gula
2. Olahraga Secara Teratur
Berolahraga secara rutin dapat membuat tubuh semakin bugar titik olahraga banyak
sekali manfaatnya seperti memperlancar aliran darah dan regenarasi sel-sel tubuh yang
mati sehingga tampak segar dan bugar
3. Cukup Istirahat
Istirahat yang berkualitas akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
C. Karya Seni Batik
Indonesia sangat kaya akan keragaman budaya, antara lain terlihat pada keragaman seni
rupa daerahnya. Karya seni rupa daerah yang terdapat di Indonesia antara lain seni batik, ukiran, dan
anyaman. Karya seni rupa di setiap daerah memiliki ciri khas masing-masing yang dipengaruhi oleh
kreativitas seniman yang membuatnya, budaya daerah setempat, ketersediaan alat dan bahan baku,
teknik yang dipakai, fungsi benda yang dibuat, serta unsur keindahan.
Karya seni rupa yang disebutkan di atas merupakan contoh karya seni kriya yang
pengerjaannya ditekankan pada keterampilan tangan. Seni kriya batik telah lama dikenal di
Nusantara. Cara dan teknik pembuatan batik ternyata memiliki kesamaan di hampir semua wilayah
di Indonesia. Yang membedakan adalah pada penggunaan warna serta motif batik tersebut.
Berikut adalah beberapa contoh motif batik di nusantara
Teknik pembuatan batik terbagi atas tiga, yakni:
1. Teknik tulis menggunakan canting sebagai alat pembuat motif.
2. Teknik cap menggunakan stempel yang di atasnya sudah berbentuk ragam hias batik
3. Teknik cetak atau sablon
151