Page 29 - E-Modul Berbasis Inkuiri Materi Perubahan Lingkungan
P. 29

2. Penggunaan Freon dalam Kehidupan Sehari-hari
                   Pernahkah  kalian  mendengar  nama  Freon?  Benda  apa  saja  yang
             mengandung  Freon?  Freon  merupakan  suatu  nama  dagang  dari  senyawa
             klorofluorokarbon. Senyawa ini sering disebut dengan CFC yang terdiri dari
             3 jenis atom dari unsur klor (Cl), fluor (F), dan karbon (C). Freon kebanyakan
             berupa gas yang tidak berwarna dan mudah menguap di suhu ruang. Freon
             banyak digunakan sebagai bahan pendingin ruangan seperti air conditioning
             (AC), bahan aerosol, dan kulkas. Akibat dari meningkatnya efek rumah kaca,
             maka penggunaan Freon ini perlu dibatasi. Adapaun pengganti senyawa CFC,
             yaitu senyawa HFC (hidrofluorokarbon) yang  dapat mengurangi penipisan
             lapisan ozon, akan tetapi hal tersebut dapat meningkatkan gas karbondioksida
             yang berdampak pada perubahan iklim. Oleh karena itu, untuk meminimalisir
             penipisan  lapisan  ozon  dapat  dilakukan  dengan  cara  membuat  teknologi
             pendingin yang ramah lingkungan dan membuat desain bangunan yang tidak
             bergantung pada penggunaan sistem pendingin ruangan.
















                                   Gambar  3.6 Penggunaan Freon dalam AC
                                         (Sumber : Dokumen Pribadi)

                Bio-Literacy






                 Berikut  disajikan  2  artikel  terkait  dengan  teknologi  inovasi  pengganti
                  freon dalam kehidupan sehari-hari. Mari kita simak dan pelajari keduanya
                 untuk  menambah  wawasan  dan  pengetahuan  kita!  Selanjutnya,
                 identifikasilah teknologi inovasi pengganti freon apa saja yang terdapat di
                 dalam kedua artikel tersebut!






                                                                                          21
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34