Page 136 - Modul Bahasa Indonesia Kelas XI
P. 136
128 Bahasa Indonesia
18. Hal yang terjadi pada teks di atas, yaitu ….
a. tumpang tindih
b. mendeskripsikan
c. mendefinisikan
d. menarasikan
e. melafalkan
Perhatikan teks berikut ini!
“Ami merupakan seorang karyawan di sebuah perusahaan swasta di Jakarta. Ami
merupakan seseorang yang suka membaca sebuah novel walaupun sudah menjadi
seorang karyawan yang kesehariannya begitu padat. Aktivitasnya tersebut
mengakibatkan Ami kesulitan untuk dapat memilih novel yang sedang tranding atau
ramai dibaca dan membaca novel tersebut. Alhasil Ami membaca resensi novel tersebut
yang berada di sebuah website. Setelah membaca resensi tersebut, Ami menjadi ingin
sekali membaca novel tersebut.
19. Berdasarkan teks tersebut, manfaat resensi yang dideskripsikan teks tersebut, yaitu …
a. Dapat memberikan gambaran kepada pembaca mengenai sebuah novel.
b. Bisa mendapatkan imbalan atau novel-novel yang diresensikan secara gratis dari
penerbit apabila resensimu muncul di media.
c. Resensi novel biasanya dari novel yang belum pernah diresensikan, sehingga
dapat dijadikan promosi dari novel baru tersebut.
d. Dengan sering kamu menulis resensi novel, maka semakin terasah kreativitas
kamu.
e. Tidak perlu lagi membaca novel tersebut karena telah mengetahui keunggulan dan
kelemahannya.
Mereka yang memilih jawaban positif, dengan sendirinya akan mencerna “Beth”
sebagai sebuah film alternatif yang kaya makna. Sebaliknya, bagi pemilih jawaban
negatif, tak lagi perlu memaksakan diri untuk menikmatinya. Hal ini karena dari awal
hingga akhir, “Beth” hanya mengambil satu setting : kehidupan disuatu rumah sakit
jiwa.
20. Penggalan resensi film tersebut mengemukakan….
a. Penilaian terhadap film “Beth”
b. Film “Beth” yang tidak layak ditonton
c. Ringkasan film “Beth”
d. Jawaban atas pemutaran film “Beth”
e. Kesimpulan atas pemutaran film “Beth”
Kisah yang ditulis oleh Agnes Davonner ini menggambarkan kisah nyata dari
seorang gadis remaja yang berjuang melawan kanker ganas yang ia derita. Ketika gadis
itu diprediksi bahwa umurnya sudah tidak lama lagi namun gadis tersebut tetap
menjalani aktifitasnya seperti biasa tanpa ada rasa mengeluh yang terucap dari bibirnya.
21. Perbaikan untuk kata yang dimiringkan adalah ….
a. aktifitisnya
b. aktivitasnya
c. aktivisnya
128
Bahasa Indonesia