Page 69 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 6 JULI 2021
P. 69

Judul               Bisa Sebulan Tinggal, Nasib 20 TKA China yang Datang saat PPKM
                                    Darurat Dipegang Kemenaker
                Nama Media          suara.com
                Newstrend           Kedatangan TKA China
                Halaman/URL         https://www.suara.com/news/2021/07/05/230655/bisa-sebulan-
                                    tinggal-nasib-20-tka-china-yang-datang-saat-ppkm-darurat-dipegang-
                                    kemenaker
                Jurnalis            Agung Sandy Lesmana
                Tanggal             2021-07-05 23:06:00
                Ukuran              0

                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen Binapenta
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif


              Ringkasan

              Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Makassar mengatakan 20 Tenaga Kerja Asing (TKA) asal China yang
              masuk ke Makassar masih menunggu izin kerja dari Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker).
              Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Makassar Agus Winarto di Makassar, Senin, mengatakan 20
              TKA asal China yang masuk ke Makassar akan mengerjakan proyek strategis nasional (PSN) di
              Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan.



              BISA SEBULAN TINGGAL, NASIB 20 TKA CHINA YANG DATANG SAAT PPKM
              DARURAT DIPEGANG KEMENAKER
              Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Makassar mengatakan 20 Tenaga Kerja Asing (TKA) asal China yang
              masuk ke Makassar masih menunggu izin kerja dari Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker).

              Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Makassar Agus Winarto di Makassar, Senin, mengatakan 20
              TKA asal China yang masuk ke Makassar akan mengerjakan proyek strategis nasional (PSN) di
              Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan.

              "Sebanyak  20  orang  itu  masih  menunggu  notifikasi  dari  pihak  Kementerian  Ketenagakerjaan
              dalam waktu satu bulan atau 30 hari. Saat ini mereka masih dalam uji coba," ujarnya.

              Ia mengatakan, jumlah TKA keseluruhan yang ada di Kabupaten Bantaeng sebanyak 67 orang
              dan mereka semua memiliki izin kerja serta dokumen administrasi lainnya.

              Namun, untuk 20 orang TKA yang baru datang juga masih sementara berproses izin kerjanya.
              Para TKA ini disebut masih dalam tahap uji coba kerja di PT Huadi Nikel Alloy Indonesia.

              "Mereka  semua  masih  uji  coba  di  perusahaan  itu  dan  kalau  dalam  30  hari  belum  keluar
              notifikasinya dari Kemenaker, mereka akan dipulangkan ke negaranya," kata dia.


              Agus menyatakan, 20 TKA itu akan menjalani uji coba kerja selama 30 hari dan jika memenuhi
              persyaratan dan mendapatkan izin kerjanya, maka izin tinggal juga akan diberikan.
                                                           68
   64   65   66   67   68   69   70   71   72   73   74