Page 231 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 7 SEPTEMBER 2020
P. 231

Judul               Kemenaker Sudah Verifikasi 3 Juta Data Penerima, Siap-siap Subsidi
                                    Gaji Rp 600.000 Segera Cair
                Nama Media          kompas.com
                Newstrend           Santunan Pegawai Swasta
                Halaman/URL         https://www.kompas.tv/article/106351/kemenaker-sudah-verifikasi-3-
                                    juta-data-penerima-siap-siap-subsidi-gaji-rp-600-000-segera-cair
                Jurnalis            redaksi
                Tanggal             2020-09-05 12:11:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Kementerian Ketenagakerjaan
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Ringkasan

              Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) telah menyelesaikan validasi dan verifikasi data bagi
              3 juta calon penerima bantuan  subsidi gaji  atau upah (  BSU  ) tahap kedua. Demikian hal
              tersebut  disampaikan  oleh  Menteri  Ketenagakerjaan,    Ida  Fauziyah    ,  melalui  keterangan
              resminya.

              KEMENAKER SUDAH VERIFIKASI 3 JUTA DATA PENERIMA, SIAP-SIAP SUBSIDI
              GAJI RP 600.000 SEGERA CAIR

              JAKARTA,  KOMPAS  TV  -    Kementerian  Ketenagakerjaan  (Kemenaker)  telah  menyelesaikan
              validasi dan verifikasi data bagi 3 juta calon penerima bantuan  subsidi gaji  atau upah (  BSU  )
              tahap kedua.
              Demikian  hal  tersebut  disampaikan  oleh  Menteri  Ketenagakerjaan,    Ida  Fauziyah    ,  melalui
              keterangan resminya.

              Ida mengatakan, usai melakukan check list data penerima  subsidi gaji  tersebut, pihaknya akan
              langsung menyalurkan data-data tersebut   "Setelah selesai memverifikasi, subsidi gaji/upah
              tahap II akan segera kami salurkan kepada penerima," kata Ida melalui keterangan resminya
              yang dikutip pada Sabtu (5/9/2020).

              Ida menjelaskan, mekanisme penyaluran bantuan subsidi gaji atau upah tahap kedua ini sama
              saja dengan bantuan yang diberikan pada tahap pertama.

              Alurnya, Kementerian Ketenagakerjaan menerima 3 juta data calon penerima subsidi gaji/upah
              tahap II dari BPJS Ketenagakerjaan pada 1 September 2020.

              Kemudian dilakukan check list oleh Kementerian Ketenagakerkaan. Sesuai dengan petunjuk
              teknis atau juknis, Kemnaker hanya memiliki waktu 4 hari untuk melakukan check list.


              "Dan hari ini, kami telah selesai melakukan check list. Setelah dilakukan check list, data
              tersebut diserahkan ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN)," kata Ida.


                                                           230
   226   227   228   229   230   231   232   233   234   235   236