Page 33 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 AGUSTUS 2019
P. 33
Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sutisna sebelumnya menegaskan, para
pengusaha harus mematuhi keputusan upah minimum kabupaten yang telah
ditetapkan untuk tahun 2019. Sebab, UMK ditentukan berdasarkan kesepakatan
bersama antara pekerja dan pengusaha.
"Pengusaha harus legowo menerima keputusan ini. Kalau tidak, ya tidak usah bikin
usaha di sini (KBB)," ujarnya.
Menurut dia, besaran UMK yang telah ditentukan merupakan hasil kesepakatan
bersama antara pengusaha dan buruh yang difasilitasi pemerintah daerah dengan
berbagai pertimbangan yang dapat mengakomodasi semua pihak. Dengan demikian,
tidak ada alasan bagi pengusaha untuk tidak mematuhinya.
"Dalam menentukan UMK ini, pemerintah daerah hanya sebagai fasilitator. Kami
menjembatani pengusaha dan buruh agar tidak ada yang merasa dirugikan," ujar
Umbara.
Page 32 of 113.