Page 15 - Modul Seni Budaya (Musik) Kelas X KD 3.1 dan 4.1.
P. 15
C. Rangkuman
1. Setiap daerah di Indonesia memiliki musik tradisional yang diwariskan secara turun
temurun, menjadi aset daerah yang perkembangannya ditentukan oleh masyarakat
daerah tersebut.
2. Menurut sumber bunyinya alat musik tradisional dapat di bedakan menjadi alat musik
idiophone, membranophone, aerophone dan chordophone.
3. Menurut cara memainkannya alat musik tradisional dapat dibedakan menjadi dipukul,
dipetik, digesek dan ditiup.
4. Dalam komposisi musik alat musik tradisional dapat berfungsi sebagai pola irama,
melodi utama dan pengiring melodi.
D. Penugasan
Untuk lebih mendalami penguasaan materi kerjakan tugas berikut ini dengan penuh
semangat dan rasa ingin tahu !
PANDUAN KERJA MANDIRI 1
Mata Pelajaran : Seni Budaya (Musik)
Kelas : X/1
Kompetensi Dasar : 3.1. Memahami jenis dan fungsi alat musik tradisional
4.1. Memainkan alat musik tradisional
Isilah tabel berikut ini seperti contoh dengan mengkategorikan masing-masing 3 alat musik
dari pulau Sumatra, Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, dan Indonesia bagian timur !
Nama alat Cara Fungsi pada
No Asal daerah Sumber bunyi komposisi
musik memainkan
musik
1 Tifa Papua, Maluku membranophone dipukul Pola irama
2
3
dst