Page 7 - E-book Mitigasi Bencana Gempa Bumi last_Fix
P. 7

1           E-book  Mitigasi Bencana Gempa Bumi untuk Anak Penyandang Disabilitas




                        BAB          POTENSI BENCANA GEMPA BUMI
                          I                 DI KABUPATEN KLATEN



























             Fatih  dan  Sifa  bersekolah  di  SLB  Putera  Bangsa  yang  berada  di  daerah
             Gantiwarno Kabupaten Klaten. Daerah ini merupakan daerah yang rawan dengan

             bencana gempa bumi. Oleh karena itu, perlu adanya pendidikan mitigasi bencana

             gempa  bumi  untuk  siswa  di  SLB  Putera  Bangsa  agar  siswa  siap  dan  tanggap
             mengahadapi  bencana  gempa  bumi.  Sekolah  mengundang  tokoh  yang  pengalaman

             dalam situasi bencana tersebut yaitu Pakde Dipo dan Bulik Tutik.

              Pakde Dipo      : "Selamat Pagi sahabat siap dan tanggap SLB Putera Bangsa!"

              Sifa            : "Selamat Pagi Pakde!"
              Bulik Tutik     : "Anak-anak sudah siapkah kalian belajar menjadi sahabat siap dan

                                 tanggap bencana gempa bumi?"
              Sifa            : "Siap Bulik, hari ini kami akan belajar apa saja Bulik?"

              Bulik Tutik     : "Kita akan belajar mengenal bencana gempa bumi dan langkah

                                 mempersiapkan diri dalam menghadapi bencana gempa bumi
                                 di sekolah."

              Pakde Dipo      : "Apakah ada yang tahu mengapa daerah kita ini rawan terjadi gempa

                                 bumi?"
              Fatih & Sifa    : "Tidak tahu Pakde."

              Pakde Dipo      : "Coba simak materi di bawah ini!"









                                       KLIK DAN DENGARKAN!
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12