Page 14 - Kelas 4 Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 4
P. 14

CARA MENGHEMAT ENERGI





               Bumi yang kita tempati adalah milik semua makhluk yang hidup di bumi.


               Kita harus menjaga kelestarian energinya. Kita tidak boleh memikirkan

               kepentingan  diri sendiri. Kita  harus  memikirkan  kepentingan bersama.

               Jika sumber energi habis, maka kehidupan manusia akan terancam.




               Ada  beberapa  cara  yang  dapat  dilakukan  untuk  melestarikan  sumber


               energi. Di antaranya adalah:




               1. Merawat dan memelihara tanam-tanaman,

               2. Melakukan penghijauan,

               3. Tidak membuang sampah dan limbah ke sumber air,


               4.  Menggunakan  air  secukupnya  saja.  Marilah  mencoba  untuk

               menerapkannya dalam kegiatan sehari-hari.


               5. Mematikan lampu pada siang hari.




               Membiasakan  hemat  energi  merupakan  kewajiban  warga  masyarakat.

               Menggunakan  energi  merupakan  hak  setiap  warga  masyarakat.


               Melaksanakan hak dan kewajiban secara seimbang dapat kamu lakukan

               dengan mendahulukan kewajiban daripada hak. Kamu sebagai generasi


               muda  penerus  bangsa  mempunyai tanggungjawab sekaligus  kewajiban

               mengobarkan semangat hemat energi.
   9   10   11   12   13   14   15   16