Page 66 - KAJIAN TAPAL BATAS WILAYAH KOTA TANJUNGPINANG 2022
P. 66

semantiknya        (data     atribut).    SIG     dirancang      untuk


                             mengumpulkan, menyimpan dan menganalisis suatu obyek

                             dimana  lokasi  geografis  merupakan  karakteristik  yang


                             penting,  dan  memerlukan  analisis  yang  kritis.  Penanganan

                             dan  analisis  data  berdasarkan  lokasi  geografis  merupakan


                             kunci utama SIG. Oleh karena itu data yang digunakan dan

                             dianalisa  dalam  suatu  SIG  berbentuk  data  peta  (spasial)


                             yang  terhubung  langsung  dengan  data  tabular  yang

                             mendefinisikan bentuk geometri data spasial.


                                     SIG  juga  merupakan  sebuah  alat  bantu  manajemen

                             berupa  informasi  berbantuan  komputer  yang  berkait  erat


                             dengan  sistem  pemetaan  dan  analisis  terhadap  segala

                             sesuatu serta peristiwa-peristiwa yang terjadi di muka bumi.


                             Teknologi  SIG  mengintegrasikan  operasi  pengolahan  data


                             berbasis  database  yang  biasa  digunakan  saat  ini,  seperti

                             pengambilan  data  berdasarkan  kebutuhan  dan  analisis

                             statistik  dengan  menggunakan  visualisasi  yang  khas  serta


                             berbagai  keuntungan  yang  mampu  ditawarkan  melalui


                             analisis geografis melalui gambar- gambar petanya.

                           b. Komponen SIG


                                     Dengan  memperhatikan  pengertian  sistem  informasi,

                             maka  SIG  merupakan  suatu  kesatuan  formal  yang  terdiri


                             dari berbagai sumber daya fisik dan logika yang berkenaan




                                                      Tapal Batas Wilayah Kota Tanjungpinang | Tahun 2022   51
   61   62   63   64   65   66   67   68   69   70   71