Page 20 - Modul Digital Filmora & Flip PDF
P. 20
A. Pengenalan Flip Pdf
Flipbook adalah salah satu jenis buku, maupun slide dalam bentuk elektronik yang ditampilkan
seolah-olah seperti buku cetak dan dapat dibuka lembar per lembar. Flipbook ini dihasilkan
dengan menggunakan aplikasi Flip Pdf.
B. Fungsi Tools
1. Tampilan Home Page
Tampilan homepage terdiri atas :
a) Create New Project
• New Project : untuk memulai sebuah proyek flipbook baru. Setelah menekan
menu tombol ini, selanjutnya diperlukan memilih file dalam ekstensi
word, pdf, atau ppt yang akan dikembangkan menjadi media elektronik.
• Demo : untuk mendemonstrasikan media elektronik yang tersedia.
• Open : untuk membuka proyek yang tersimpan pada komputer.
• Project Template : Menyediakan beberapa template yang dapat digunakan
untuk mengembangkan buku digital, lkpd, dll
• Bookcase Demo : untuk menampilkan beberapa buku yang terdapat pada
bookcase.
b) Recent Project
Untuk menampilkan semua proyek yang dikerjakan.
c) Recent Output