Page 2 - C:\Users\RENO\Documents\MK Sistem Operasi\Folder Baru\
P. 2
KATA PENGANTAR
Puji syukur selalu penulis haturkan kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan buku ajar
yang terintegrasi STEM dengan baik. Buku ajar ini dilengkapi dengan aktivitas yang
akan dilaksanakan siswa sesuai dengan sintaks model pembeajaran MEA terintegrasi
STEM. Buku ajar disusun sesuai dengan materi pembelajaran selama satu semester.
Buku ajar ini diharapkan melatih keterampilan berpikir kritis dan kreatif mahasiswa
karena sudah mengintegrasikan 4 bidang ilmu yaitu sain, teknologi, engineering dan
matematika.
Pada kesempatan ini izinkan penulis mengucapkan terima kasih kepada Bapak
Prof. Julius Jama, M. Ed dan Bapak Dr. Sukardi, M. T selaku promotor dan co
promotor, yang telah memberikan nasehat, masukan, bimbingan dan arahan sehingga
buku ajar dapat terwujud. Penulis menyadari buku ajar terintegrasi STEM jauh dari
sempurna, untuk itu penulis mengharapkan masukan dan saran dari pembaca demi
kesempurnaan dari buku ajar ini.
Padang, November 2020
Karmila Suryani
i