Page 864 - SPESIFIKASI UMUM 2018 DIRJEN BINA MARGA - PUPR
P. 864

SPESIFIKASI UMUM 2018 (Revisi 2)



                                   Kepala        :  Terdiri dari 3 tipe :
                                                    a)    Bujur sangkar 100 mm x 100 mm x 20 mm untuk kecepatan
                                                          recana di bawah 60 km/jam;
                                                    b)    Persegi Panjang  100 mm  x  150 mm x  20 mm untuk
                                                          kecepatan rencana sama atau lebih dari 60 km/jam;
                                                    c)    Bulat dengan diameter 100 mm cembungan 60 mm dan tebal
                                                          19 mm dengan ketentuan berikut:
                                                          i)    Bahan : kaca temper 360º
                                                          ii)   Ketahanan terhadap beban: 35 – 45 ton.

                                                          iii)   Ketahanan  terhadap  benturan  yang  tinggi  (tidak
                                                                terjadi  keretakan  setelah  diuji  dengan  bola  baja
                                                                seberat 1,04 kg dijatuhkan dari ketinggian 1,5 m).
                                                          iv)   Daya pantul: 100 % (pada bagian yang menonjol).

                                   Pasak         :  Ukuran  panjang,  penampang  dan  bentuk  sedemikian  rupa  untuk
                                                    menjamin penguncian yang kuat pada  perkerasan jalan. Bahan
                                                    harus dari logam cor atau logam tempaan. Kepala dan pasak harus
                                                    dibuat sebagai kesatuan yang utuh.

                                   Penggunaan  :   a)    Paku jalan dengan pemantul cahaya berwarna kuning
                                                         digunakan untuk pemisah jalur atau lajur lalu lintas.

                                                   b)    Paku jalan dengan pemantul cahaya berwarna merah
                                                         digunakan pada garis batas di sisi kiri jalan.

                                                   c)    Paku jalan dengan pemantul berwarna putih digunakan pada
                                                         garis batas sisi kanan jalan.

                         11)    Cat untuk Marka Jalan

                                Pada  pasal  ini  kata  “cat”  sering  dikonotasikan  sebagai  bahan  marka  jalan  jenis
                                termoplastik  sebagai  cat.  Cat  haruslah  bewarna  putih  atau  kuning  seperti  yang
                                ditunjukkan dalam Gambar dan memenuhi Spesifikasi menurut SNI berikut ini :

                                a)      Marka Jalan “bukan” Termoplastik : SNI 06-4825-1998.

                                b)      Marka Jalan Termoplastik : SNI 06-4826-1998 (jenis padat, bukan serbuk).

                                Marka jalan harus memiliki rata rata tingkat retroreflektif minimal 200 mcd/m²/lux (warna
                                putih maupun kuning) sesuai dengan ASTM E1710-18 pada umur 0 - 6 bulan setelah
                                aplikasi. Pada akhir tahun ke-1 rata rata tingkat retroreflektif minimal 150 mcd/m²/lux
                                sesuai dengan ASTM E1710-18. Bahan yang digunakan harus diproduksi oleh pabrikan
                                yang terakreditasi sesuai dengan SNI ISO 9001:2015 tentang Sistem Manajemen Mutu –
                                Persyaratan. Bahan yang digunakan tidak boleh lebih dari 1 tahun dari tanggal produksi.

                                Catatan:
                                1.  Tingkat retroreflektif diukur pada siang hari maupun malam hari dengan alat retroreflektometer
                                    pada kondisi jalan kering. Pengukuran dilakukan saat 0-1 bulan dan pada bulan ke 6 setelah
                                    diaplikasikan.
                                2.  Mcd : millicandela





                                                           9 - 15
   859   860   861   862   863   864   865   866   867   868   869