Page 35 - TEKS IKLAN, SLOGAN, POSTER_Neat
P. 35

Berdasarkan fungsinya kata, frasa, klausa, kalimat yang


     digunakan dalam iklan, slogan, poster dibedakan menjadi
     empat jenis:


       Kalimat deklaratif/kalimat berita. Adalah kalimat pernyataan yang berfungsi menyatakan
          atau menginformasikan sesuatu.
          Contoh: Batik Kencana, batik murah, elegan dan berkualitas.

       Kalimat interogatif/kalimat tanya. Berfungsi menanyakan sesuatu dengan intonasi tanya.
          Kalimat ini ditandai oleh kata tanya dan diakhiri dengan tanda tanya (?).

          Contoh: Tertarik berlibur ke Bali?
       Kalimat imperatif/kalimat perintah. Berfungsi untuk mengharapkan tanggapan berupa
          Tindakan dari lawan bicara. Kalimat ini berpola intonasi perintah yang ditandai dengan
          tanda seru (!). Kalimat imperatif memiliki beberapa macam, yakni perintah sebenarnya,
          larangan dan ajakan.

       Contoh :
          Buanglah sampah pada tempat sampah! (perintah)

          Jangan mendekati ataupun mencoba narkoba! (larangan)
          Mari sukseskan program Indonesia pintar! (ajakan)

       Kalimat interjeksi/kata seruan. Berfungsi menyampaikan perasaan pembicara. Kalimat ini
          mempunyai pola intonasi seru yang ditandai oleh tanda seru (!).

          Contoh: Wah, betapa indah alam Indonesia!
   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40