Page 6 - Tokoh-Tokoh Proklamasi
P. 6
Kata Pengantar
Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan Media Buku Digital
Tokoh-Tokoh Proklamasi ini. Buku ini dibuat untuk menjadi media pembelajaran
berbentuk digital dalam materi tokoh-tokoh proklamasi pembelajaran IPS kelas V
Sekolah Dasar. Kekhawatiran penulis terhadap fenomena kebanyakan anak-anak yang
tidak mengenal pahlawan-pahlawan bangsa dan lebih mengenal public figure yang tidak
memberikan manfaat menjadi latar belakang ditulisnya buku ini.
Buku ini berfokus pada pengenalan tokoh-tokoh proklamasi yang terdiri dari
sembilan tokoh, yaitu Soekarno, Moh. Hatta, Ahmad Soebardjo, Fatmawati,
Laksamana Tadashi Maeda, Latif Hendraningrat, Sayuti Melik ,Sukarni Kartodiwirjo,
dan Sutan Sjahrir. Tokoh tersebut dinilai memiliki peran yang sangat besar dalam
peristiwa sekitar proklamasi. Pembahasan tokoh proklamasi dalam buku ini diurutkan
secara alfabetis, kecuali Soekarno dan Moh. Hatta yang merupakan sang proklamator
bangsa.
Penulis mengucapkan terimakasih kepada berbagai pihak yang telah membantu
proses pembuatan media buku digital ini. Semoga buku ini dapat bermanfaat bagi
pembaca, khususnya siswa dan guru yang menggunakan buku ini dalam proses
pembelajaran. Semoga buku ini dapat membuat anak-anak bangsa mengenali dan
mencontoh semangat perjuangan para pahlawan.
Sumedang, Juni 2021
Rinzani Zarkasih
iii