Page 46 - E-MODUL IPA BERBASIS ISU-ISU SOSIAL SAINS
P. 46

Rangkuman



                     1. Sel  merupakan  satuan  terkecil  dari  makhluk  hidup.  Berdasarkan  ada
                        tidaknya  membrane  inti  sel,  sel  dapat  dibedakan  menjadi  sel  prokariotik

                        dan sel eukariotik.
                    2. Sel  merupakan  unit  struktural  dan  fungsional  terkecil  mahkluk  hidup.

                        Sebagai unit struktural artinya setiap makhluk hidup tersusun dari sel atau

                        sel-sel. Sebagai unit fungsional berarti sel dapat melakukan fungsi-fungsi

                        kehidupan yang berlangsung di dalam sel.

                     3. Perbedaan  prokariotik  dengan  eukariotik  secara  umum  adalah  sel

                        eukariotik  lebih  kompleks  dan  lebih  besar  dibanding  sel  prokariotik.

                        Sementara untuk perbedaan lainnya adalah materi inti sel prokariotik tidak

                        memiliki membran, sedangkan sel eukariotik mempunyai membran.

                     4. Secara  umum  sel  terdiri  atas  3  bagian  utama,  yaitu  membran  sel,

                        sitoplasma,  dan  inti  sel.  Sel  juga  memiliki  komponen  padat  di  dalam
                        sitoplasma yang disebut organel sel.

                    5. Sekumpulan  sel  yang  mempunyai  struktur  dan  fungsi  yang  sama
                        dinamakan jaringan.

                     6. Organ  merupakan  kumpulan  beberapa  jaringan  yang  bersatu  menyusun
                        suatu  struktur  dan  fungsi  tertentu.  Antarorgan  bersatu  membentuk  suatu

                        sistem  organ.  Selanjutnya,  kumpulan  sistem  organ  yang  saling  bekerja

                        sama akan membentuk organisme.

                     7. Organ pada hewan dan manusia misalnya mata, jantung, dan paru-paru,

                        sedangkan organ tumbuhan terdiri dari akar, batang, daun, bunga, buah,

                        dan biji.

                     8. Sistem  organ  manusia  misalnya  sistem  pernapasan  dan  sistem
                        pencernaan,  sedangkan pada tumbuhan  misalnya  sistem  reproduksi dan
                        sistem gerak.

                    9. Semua  sistem  organ  yang  ada  pada  makhluk  hidup  saling  berhubungan

                        dan akan bersatu membentuk organisme (makhluk hidup). Oleh karena itu,
                        satu makhluk hidup pada hakikatnya merupakan kesatuan dari beberapa

                        sistem organ. Contoh organisme adalah manusia, hewan, dan tumbuhan.



                                                                                                 33




                 Sistem Organisasi Kehidupan Kelas VII Semester II
   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51