Page 10 - Bahan Ajar_Kelas 4_T3 SB3 PB4_Ketut Ngurah Sanjaya
P. 10

Pengertian Wawancara


                       Wawancara  adalah  kegiatan  tanya  jawab  dua  pihak  yaitu

                pewawancara  dan  narasumber  untuk  memperoleh  data,  keterangan
                 atau  informasi  tentang  suatu  hal.  Bentuk  informasi  yang  diperoleh

                dinyatakan dalam tulisan, atau direkam secara audio, visual maupun
                 audio  visual.  Orang  yang  mengajukan  pertanyaan  disebut  dengan

                “Pewawancara” dan orang yang memberikan jawaban atau tanggapan
                 atas pertanyaan pewawancara disebut “Narasumber”.



              Jenis-jenis wawancara:


                 A. Wawancara Bebas

                      Dalam  wawancara  bebas,  pewawancara  bebas  menanyakan  apa
                      saja  kepada  responden,  namun  harus  diperhatikan  bahwa

                      pertanyaan itu berhubungan dengan data-data yang diinginkan.
                      Jika  tidak  hati-hati,  kadang-kadang  arah  pertanyaan  tidak

                      terkendali.

                  B. Wawancara Terpimpin

                      Dalam  wawancara  terpimpin,  pewawancara  sudah  dibekali

                      dengan daftar pertanyaan yang lengkap dan terinci.

                 C. Wawancara Bebas Terpimpin

                     Dalam         wawancara          bebas         terpimpin,         pewawancara
                     mengombinasikan           wawancara         bebas       dengan       wawancara

                     terpimpin,  yang  dalam  pelaksanaannya  pewawancara  sudah
                     membawa  pedoman  tentang  apa-apa  yang  ditanyakan  secara

                     garis besar.













                                                                                                                 8
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15