Page 3 - LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN LPJ PANITIA PASKAH 2019 - Wil. XI-dikompresi
P. 3

Laporan Pertanggung Jawaban
                           Panitia APP 2019 – Wil. XI St. Sebastianus



                                     KATA PENGANTAR

              Pertama sekali, Puji Syukur kami haturkan kepada Tuhan Yesus Kristus  dan
              Bunda Maria bahwa rangkaian kegiatan masa Pra Paskah 2019  dalam Aksi
              Puasa  Pembangunan  2019  dan  Masa  Paskah  2019  dapat  berjalan  dengan
              lancar, aman dan tanpa gangguan apapun yang berarti, terlebih mengingat
              kegiatan Tri Hari Suci yang dimulai pada Misa Kamis Putih pada tanggal 18
              April  2019  tepat  sehari  setelah  bangsa  Indonesia  melaksanakan  Pemilu
              Presiden dan Pemilu Legislatif pada Rabu, 17 April 2019.

              Atas  nama  seluruh  panitia,  kami  mengucapkan  terima  kasih  atas
              kerjasamanya  yang  baik  kepada  seluruh  pihak  yang  telah  membantu
              terlaksananya  kegiatan  rutin  tahunan  ini,  juga  kepada  seluruh  pihak  yang
              telah banyak membantu secara moril dan materiil, Tuhan Allah Bapa di Surga
              yang akan membalas budi baik Romo, Bapak/ibu dan Saudara/i semuanya.

              Kami  mohon  maaf  atas  keterbatasan  ataupun  kekurangan  dalam
              penyelenggaraan acara ini, atau apabila ada kata-kata yang kurang berkenan
              dari kami semua .

              Untuk selanjutnya perkenankan kami menyampaikan Laporan Pertanggung
              Jawaban (LPJ) Panitia Aksi Puasa Pembangunan 2019.

              Demikian laporan kami, semoga dapat diketahui dan dipergunakan
              sebagaimana mestinya . Terimakasih.

                                                 “Dominus Illuminatio Mea”








              Panitia APP 2019 -Wil XI St. Sebastianus                                                                   2
   1   2   3   4   5   6   7   8