Page 4 - Kelas XII_Fisika_KD 3.3
P. 4
Modul Pembelajaran SMA/ Fisika Kelas XII
Glosarium
Medan magnet adalah suatu medan yang dibentuk dengan menggerakkan muatan listrik
yang menyebabkan munculnya gaya dimuatan listrik yang bergerak lainnya.
Garis-garis gaya magnet adalah garis lengkung yang keluar dari kutub utara menuju
kutub selatan dan garis tersebut tidak pernah berpotongan.
Fluks Magnet adalah jumlah garis gaya yang menembus permukaan bidang tertentu.
Induksi Magnet adalah kuat medan magnet pada satu titik.
solenoida adalah salah satu jenis kumparan terbuat dari kabel panjang yang dililitkan
secara rapat dan dapat di asumsikan bahwa panjangnya jauh lebih besar diameternya.
Toroida adalah sebuah solenoida yang di lengkungkan sehingga berbentuk lingkaran
kumparan.
Gaya Lorentz adalah gaya yang timbul akibat kawat penghantar lurus berarus yang
memotong medan magnetik.
Gaya Lorentz adalah gaya yang dialami suatu muatan q yang bergerak dengan kecepatan
v di dalam medan magnetik B.
Generator adalah alat yang digunakan untuk mengubah energi mekanik (gerak) menjadi
energi listrik.
Rotor adalah bagian motor listrik yang bergerak, pada umumnya terdiri atas kumparan
kawat yang dililitkan pada jangkar.
Stator adalah bagian dari motor listrik yang tidak bergerak, pada umumnya terdiri atas
magnet tetap.
Tesla adalah satuan induksi magnet dalam SI (Sistem Internasional)
4