Page 35 - Kelas XI_PJOK_KD 3.1
P. 35
e) Tekanan bola antara 0,6-1,1 atmosfer
(600-1100 g/cm²
3. RANGKUMAN
3. RANGKUMAN
Permainan sepak bola merupakan permainan
yang banyak memerlukan penguasaan
keterampilan gerak. Keterampilan gerak
dalam sepak bola adalah menendang,
mengontrol, menggiring, dan menembak bola.
Keterampilan gerak dalam permainan sepak
bola dapat dianalisis dan dikembangkan
dengan cara mempelajari urutan gerakan yang
benar serta menggabungkan
beberapa keterampilan gerak dalam suatu
aktivitas gerak, baik secara berpasangan
maupun berkelompok. Hal ini dilakukan agar
para peserta didik dapat
mengembangkan keterampilan gerak dan
berkomunikasi dengan peserta didik lain
sehingga terjalinnya kerjasama, disiplin,
toleransi, dan menerima kekalahan
dan kemenangan dalam permainan. Sebelum,
selama, dan sesudah melakukan permainan
sepak bola sebaiknya peserta didik berdoa
dan bersyukur kepada Tuhan atas segala
anugrah yang telah diberikan.