Page 2 - BMH Jatim-Proposal Ramadhan 1444 H-2023
P. 2

LATAR BELAKANG







           Assalamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh
           “Maka berlomba-lombalah kamu dalam kebaikan” (QS. al-Baqarah: 148).

           Tak terasa sebentar lagi bulan Ramadhan akan menyapa kita. Bulan dengan
           segala  kebaikan,  kemuliaan dan  kemenangan yang diharapkan  oleh umat
           muslim  akan  mendatangi  kita. Ini sungguh nikmat yang wajib kita syukuri
           dengan memaksimalkan kebaikan kita.
           Ramadhan tahun ini akan sedikit sulit untuk dilalui. Harga kebutuhan yang
           semakin naik,  namun tidak  ditunjang  dengan  ketersediaan  pekerjaan  yang
           mencukupi dan PHK dimana-mana, membuat beberapa orang harus berusaha
           keras memenuhi  kebutuhan  hidup. Ditambah para  pejuang keluarga  yang
           harus rela banting tulang lebih keras lagi hanya untuk sekedar membeli baju
           anak-anak dan keperluan dalam menyambut hari raya.
           Tidak hanya  itu,  permasalahan Sosial dan Kesehatan seperti minimnya
           penyediaan  fasilitas  kesehatan adalah  kebutuhan  dasar  dan  faktor  penting
           pembentuk sumber daya manusia berkualitas.
           Fenomena ini membuat BMH berinisiatif membuat program kebaikan dengan
           tagline “Ramadhan #Bukti Nyata Kebaikan”. Dengan harapan, seluruh umat
           muslim  tanpa terkecuali dapat  merasakan kegembiraan di bulan Mulia ini.
           Selain itu, BMH juga meluncurkan Program Pendirian Rumah Sakit Ibu dan
           Anak (RSIA) Hidayatullah, Pembangunan 1001 Masjid dan Pemberdayaan
           Ekonomi  Produktif  Sakinahmart, sebagai  jawaban  untuk  memenuhi
           kebutuhan umat khususnya bagi keluarga dhuafa.
           Oleh karena itu, BMH ingin menyapa kembali  Para Pejuang kebaikan dan
           menyampaikan salam hangat serta do’a kebaikan dari para penerima manfaat
           di seluruh negeri.
           Mari Bersama BMH, Kita Maksimalkan Kebaikan Penuh di Bulan yang Mulia ini.


           Wassalamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh
           Baitul Maal Hidayatullah


           Hormat Kami

           Baitul Maal Hidayatullah






          1
                                                                      www.bmh.or.id
   1   2   3   4   5   6   7