Page 12 - BUKU 1-3_Neat
P. 12
I.1.1 Jenis - jenis data
Berdasarkan cara memperolehnya, data dibagi 2 yaitu:
1. Data Primer, yaitu data yang diambil langsung ke sumber
kejadian. Dalam hal ini, pemberi data dan pengambil data
berhubungan langsung.
Contoh:
Lia ingin memaparkan hasil penelitiannya dari data yang
diambilnya dari mengamati hasil belajar di Sekolah SD N 066656
Medan, maka data yang terdapat dalam laporan penelitiannya
tersebut merupakan data primer.
2. Data Sekunder, yaitu data yang diambil dari pengambil data yang
lain. Artinya, data itu sudah pernah dipakai/dipublikasikan oleh
orang lain. Jika menggunakan data sekunder, kita harus
mencantumkan sumber dari mana kita memperoleh data tersebut.
Contoh:
Tigor ingin membuat sebuah tulisan ilmiah, tapi menggunakan
data dari hasil laporan penelitian Lia, maka data yang dipakai
Tigor merupakan data sekunder dan Tigor harus mencantumkan
sumber dari mana dia memperoleh data tersebut.
Pengantar Metode Statistika | 5