Page 37 - EBOOK PKWU KELAS 12 - Smt 1
P. 37
4. Sketsa
Gambar sketsa rumah yang berbeda-beda. Pilih gambar yang paling bagus untuk dikerjakan
secara berkelompok pada langkah selanjutnya (5,6,7).
5. Gambar teknik rumah
Gambar teknik dari rumah yang direncanakan dengan skala 1:50 tampak depan, samping, dan
atas, pastikan dilengkapi dengan taman.
6. Menggambar pipa dan panel listrik pusat
Fotokopi layout lantai dan buat gambar instalasi panel listrik, limbah, dan sanitasi untuk
semua lantai.
7. Model dan gambar 3D
• Buat gambar 3D rumah di mana dapat digunakan google sketchup atau program 3D yang
lain.
• Buat model rumah termasuk kebun, pastikan skala 1 : 50 . Interior rumah tidak harus
dipasang.
8. Penyelesaian
Penyelesaian tugas tersebut akan diakhiri dengan presentasi dari model demonstrasi dan layar
virtual dan penjelasan bagaimana sistem bekerja. Anda juga harus menjelaskan poster atau
film ke pengguna jasa Anda.
Pelaksanaan tugas untuk mencapai hasil yang baik, Anda harus bekerja pada sejumlah
komponen sebagai pengembangan tugas.
Desain Proyek usaha jasa profesi Kelas XII
Teamwork
Anda mengetahui tentang kekuatan dan kelemahan dalam kerja kelompok.
Fokus Produk
Anda temotivasi untuk membuat usaha jasa profesi yang sesuai dengan kebutuhan konsumen
dan potensi sumber daya di daerah sekitar.