Page 19 - Pedoman Produksi dan Distribusi Pangan Olahan Pada Masa SDK Covid-19 di Indonesia
P. 19
Gambar 4. Pengecekan suhu karyawan pada pintu masuk
Jika terdapat karyawan dengan gejala demam dan batuk, pilek,
gangguan tenggorokan, sesak napas, atau letih/lesu maka
karyawan tersebut diharuskan untuk pulang ke rumah dan tidak
masuk ke area perusahaan. Karyawan tersebut harus
mengisolasi diri di rumah dan menaati “Protokol Isolasi Diri
Sendiri dalam Penanganan COVID-19” yang dikeluarkan oleh
Kementerian Kesehatan.
Jika terdapat karyawan yang positif COVID-19 atau kategori
Pasien Dalam Pengawasan (PDP) maka diharuskan untuk
karantina selama 14 hari sesuai protokol yang ditetapkan
pemerintah. Kegiatan produksi/distribusi dapat terus berjalan
dan dilaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-
undangan. Sampai saat ini belum ada bukti yang menunjukkan
bahwa COVID-19 dapat ditransmisikan melalui pangan atau
kemasan pangan, karena virus membutuhkan inang manusia
atau hewan untuk bereplikasi.
Petugas harus mencatat dan memberikan informasi kepada
pimpinan terkait karyawan yang mengalami gejala kesehatan
tersebut. Double check dilakukan untuk menghindari risiko
lolosnya karyawan dalam pengecekan di pintu masuk utama
9