Page 108 - EBOOK PAI C 6 Pendidikan Agama Islam Berbasis Moderasi Beragama Kelas 7 SMP
P. 108
C. MATERI PEMBELAJARAN
1. Hikmah Beriman Kepada Malaikat Allah swt.
Sebagai seorang muslim wajib untuk beriman kepada malaikat Allah swt.
sebagaimana yang telah dijelaskan dalam agama islam itu sendiri. Malaikat
diciptakan oleh Allah dari cahaya atau Nur yang tidak memiliki wujud atau ghaib
meskipun demikian, tetap harus dipercaya akan keberadaan malaikat tersebut
beserta tugas yang telah di berikan oleh Allah swt. Nah adik-adik perlu diketahui
bahwa segala sesuatu yang menyangkut tentang agama islam tentunya
mengandung manfaat atau hikmah. Adapun beberapa hikmah beriman kepada
malaikat yang dimana bisa dijadikan pelajaran dalam kehidupan, yaitu sebagai
berikut:
a. Semakin Taat Kepada Allah swt
Malaikat merupaka sala satu ciptaan Allah swt. yang tidak memiliki wujud
serta tidak dapat dijangkau oleh panca indra manusia. Akan tetapi kita tetap harus
meyakini keberadaanya, karena dengan begitu kita akan selalu merasa dan
percaya bahwa ada malaikat yang senantiasa mencatat semua hal yang dilakukan
didunia ini baik maupun buruk. Sehingga akan semakin menambah keimana dan
ketaatan kita terhadap Allah swt.
b. Selalu Bersyukur Kepada Allah swt.
Orang yang selalu bersyukur dalam menjalani kehidupannya adalah orang
yang selalu sabar, dimana ia akan selalu mensyukuri atas apa yang didapatkannya
kecil ataupun besar. Karena yakin bahwa malaikat akan selalu adil dalam
membagikan rezeki pada setiap ummat muslim yang dimana itu sudah diatur oleh
Allah swt. Kemudian Allah swt. akan senantiasa menjaga hambanya yang selalu
bersyukur atas nikmat yang telah diberikan berupa rezeki dengan menjadikan para
malaikat sebagai penjaganya. Hal itupun akan bermanfaat serta menambah rasa
syukur kepada Allah swt. atas apa yang dilakukan oleh para malaikat tersebut.
c. Berhati-hati dalam Bertindak
Ketika seseorang yakin dan percaya adanya malaikat di sekitarnya yang
dimana akan mencatat baik buruknya suatu perbuatan yang dilakukan maka, pada
saat ingin melakukan sesuatu tentunya akan selalu berhati-hati, kemudian akan
PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS MODERASI BERAGAMA 96