Page 186 - EBOOK PAI C 6 Pendidikan Agama Islam Berbasis Moderasi Beragama Kelas 7 SMP
P. 186
Adapun tata cara mandi wajib adalah mencuci tangan dengan niat ikhlas
karena Allah, membersihkan kemaluan dengan tangan kiri, berwudhu, mengambil
air kemudian memasukkan tanggan ke cela-cela rambut, menyiram air dari kepala
ke seluruh tubuh yang disunahkan dari sisi kanan terlebih dahulu, membasuh
telapak kaki.
D. RANGKUMAN
Thaharah adalah bersih dari najis dan kotoran, berarti menghilangkan
kotoran dan najis yang bisa menjadi penyebab tidak sahnya shalat. Dalam Islam
menjaga kebersihan adalah sebagian dari iman dan memiliki kedudukan paling
utama dalam ibadah.
Thaharah terbagi dua yaitu thaharah ma‟nawiyah dan thaharah hissiyah.
Dan tata cara dalam thaharah itu ada 3 yaitu wudhu, tayammum sebagai pengganti
wudhu dan mandi wajib/mandi junub.
Hadas itu dibagi menjadi 2 yaitu hadas besar dan hadas kecil, penyebab
terkenanya hadas kecil yaitu buang air, kentut, bersentuhan kulit dengan lawan
jenis dan menyentuh kemaluancara mensucikannya yaitu dengan berwudhu.
Adapun hadas besar yaitu keluarnya darah haid bagi perempuan, bersetubuh, nifas
dan melahirkan.Cara mensucikannya dengan melakukan mandi wajib sesuai
dengan ketentuan yang telah ditetapkan.
E. TES FORMATIF
Soal Essay
Jawablah pertanyaan dibawah ini sesuai dengan pernyataan
1. Jelaskan pengertian thaharah !
2. Tuliskan dan jelaskan tata cara tayammum !
3. Sebutkan hal-hal yang dapat membatalkan wudhu !
4. Jelaskan cara bersuci dari hadas kecil dan hadas besar !
5. Tuliskan ayat yang menjelaskan tentang mandi wajib !
PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS MODERASI BERAGAMA 174