Page 41 - Kelas 3 Tema 2 BS SAHIRA
P. 41
Ayo Bermain Peran
Tahukah kamu?
Indonesia memiliki berbagai jenis tumbuhan.
Ada berbagai jenis sayuran, buah, tanaman obat,
dan tanaman hias.
Tanaman hias terdiri dari berbagai jenis tanaman
berbunga maupun tanaman tidak berbunga.
Tanaman hias dimanfaatkan untuk penghias
taman-taman, rumah, kantor, dan tempat umum.
Hari ini kegiatan di sekolah melanjutkan bermain
peran.
Ceritanya berasal dari dongeng “Bunga Melati yang
Baik Hati”.
Ada beberapa kelompok yang belum tampil dalam
bermain peran, termasuk kelompok Dayu.
Subtema 1: Manfaat Tumbuhan bagi Kehidupan Manusia 35