Page 35 - Diktat Elektronik Las SMAW 1F
P. 35
Diktat Elektronik Las SMAW
C. Perawatan Elektroda
Elektroda perlu dan harus disimpan ditempat yang kering dengan
temperatur ruangan kira-kira 40º C, atau menaruhnya di oven elektroda
agar tidak lembab. Sukaini (2013: 153) karena masalah-masalah yang
muncul akibat salutan elektroda yang terlalu lembab yaitu:
1. Sulit dalam membuang terak.
2. Salutan menjadi merah terbakar
3. Terjadi porosity pada logam hasil lasan.
4. Nyala busur menjadi tidak stabil.
5. Percikan busur las berlebihan.
6. Retak pada logam las atau pada daerah pengaruh panas.
Kemendikbud (2013: 153) maka dari itu perlu adanya perawatan
elektroda guna menjaga karakteristik dari elektroda. Berikut ini upaya
perawatan yang dilakukan yaitu:
1. Simpan elektroda pada tempat yang kering dengan kemasan yang
masih tertutup rapi ( kemasan tidak rusak ) atau dengan menyimpan
pada oven elektroda.
2. Simpan elektroda pada tempat yang kering dengan kemasan yang
masih tertutup rapi ( jika tidak menggunakan oven )
3. Jangan disimpan langsung pada lantai. Beri alas sehingga ada jarak
dari lantai
4. Yakinkan, bahwa udara dapat bersikulasi di bawah tempat
penyimpanan (rak).
5. Hindarkan dari benda-benda lain yang memungkinkan terjadinya
kelembaban.
6. Temperatur ruangan penyimpanan sebaiknya sekitar 150 C di atas
temperatur rata-rata udara luar.
7. Bila elektroda tidak dapat disimpan pada tempat yang memenuhi
syarat, maka sebaiknya beri bahan pengikat kelembaban, seperti silica
gel pada tempat penyimpanan tersebut.
35