Page 9 - SISTEM REGULASI KELAS 11 SMA
P. 9

Sistem Regulasi





                 B. Deskripsi Singkat Materi
                         Sistem koordinasi (regulasi) pada manusia merupakan sistem

                 yang  mengatur  sebuah  kegiatan  di  dalam  tubuh  manusia  yang

                 dilakukan  oleh  dua  subsistem,  yaitu  saraf  (neural)  dan  endokrin
                 (hormon).  Fungsi  koordinasi  juga  berhubungan  dengan  alat-alat

                 indera.  Ada  beberapa  sistem  yang  termasuk  kedalam  sistem

                 regulasi, yaitu sistem saraf, sistem hormone, dan sistem indra.
                      Sistem saraf pada manusia terdiri atas otak, sumsum tulang

                 belakang,  dan  saraf  yang  menghubungkan  bagian  pusat  dengan

                 bagian  tubuh.  Endokrin  merupakan  nama  atau  istilah  sebuah
                 kelenjar. Kelenjar endokrin (kelenjar buntu) adalah kelenjar yang

                 tidak  mempunyai  saluran  khusus  yang  menghasilkan  hormon.

                 Hormon berasal dari kata hormaemin yang berarti memacu atau
                 menggiatkan.  Hormon  berfungsi  untuk  mengatur  homoestatis,

                 memacu pertumbuhan, reproduksi, metabolisme, dan tingkah laku.

                       Pada tubuh manusia, juga terdapat beberapa jenis alat indra
                 dengan  fungsi  masing-masingnya  menjadi  satu  kesatuan  proses

                 kegiatan  bagi  tubuh  manusia.  Diantaranya  ialah  indra
                 penglihatan, indra penciuman, indra peraba, indra pengecap, dan

                 indra  pendengaran.  Di  dalam  proses  sistem  yang  mengatur

                 kegiatan pada tubuh manusia, hal tersebut juga dapat dihambat
                 oleh rusak atau tidak berfungsi salah satu organ atau alat yang

                 bekerja.  Kejadian  tersebut  dinamakan  dengan  kelainan  pada

                 sistem regulasi.
                 C. Petunjuk Umum Penggunaan E-Modul

                         E-modul  ini  terdiri  atas  4  kegiatan  pembelajaran.  Di  setiap
                 pembelajaran akan di akhiri dengan soal kuis interaktif yang akan

                 dikerjakan  oleh  peserta  didik.  Soal  kuis  tersebut  merupakan

                 evaluasi untuk menguji tingkat pemahaman peserta didik terhadap
                 materi. Jika peserta didik telah mencapai hasil diatas 80% maka

                 peserta  didik  telah  menuntastaskan  E-modul  pada  materi  sistem

                 regulasi.

                         Kembali                    Daftar Menu                 Selanjutnya





                                                                      E-Modul Biologi XI SMA
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14