Page 26 - MATERI MEDIA PEMBELAJARAN FLIPBOOK_Neat
P. 26
h) Motherboard
Motherboard disebut juga dengan papan induk
yang berfungsi sebagai tempat semua alat utama
mikroprosesor yang telah disebutkan di atas. Bentuk
motherboard seperti sebuah papan sirkuit elektronik.
3. Peralatan Penyimpanan (Memory)
Kata “memory” digunakan untuk
menggambarkan suatu sirkuit elektronik yang mampu
menampung data dan juga instruksi program. Memori
dapat dibayangkan sebagai suatu ruang kerja bagi
komputer. Memori atau penyimpanan dalam komputer
dibedakan menjadi dua, yaitu memori internal dan
memori eksternal.
a) Memori internal (intern memory)
Memori internal biasa disebut dengan memori
utama (main memory) dan memori primer (primery
memory). Komponen ini berfungsi sebagai pengingat.
Memori ini terdapat dalam mikroprosesor yang
berfungsi sebagai pembawa instruksi.
Jenis-jenis memori internal dibedakan menjadi
beberapa macam, yaitu sebagai berikut.
1). ROM (Read Only Memory)
ROM yang dipakai untuk menyimpan program
yang dibutuhkan untuk pengoperasian komputer,
misalnya operasi booting dan pro-gram BIOS.
2). RAM (Random Access Memory)
Memori berfungsi menyimpan sistem aplikasi,
sistem pengenda-lian, dan data yang sedang
beroperasi atau diolah.