Page 51 - 02 Sang Pembebas dari Utara
P. 51
Pada 1 Maret 1942, Jepang mendaratkan
satu detasemen yang dipimpin oleh Kolonel
Toshinori Shoji dengan kekuatan 5.000
orang di Eretan, sebelah barat Cirebon.
Pada hari yang sama, Kolonel Shoji berhasil
menduduki Subang. Kesempatan tersebut
dimanfaatkan oleh Jepang untuk memukul
mundur pasukan Belanda di lapangan
terbang Kalijati, Subang, Jawa Barat.
Pasukan Jepang berhasil merebut lapangan
terbang itu.
Pada 2 Maret 1942, tentara Hindia Belanda
kembali melakukan perlawanan untuk
merebut kembali wilayah Subang, tetapi
gagal. Serangan balas dendam kedua untuk
merebut kembali Subang juga dilancarkan
pada 3 Maret 1942. Namun, Jepang berhasil
40 memukul mundur. Serangan terakhir
dilakukan pada 4 Maret 1942, dan Hindia
Literasi Nasional Belanda kembali menemui kegagalan
merebut kekuasaan Kalijati.
Pada 5 Maret 1942, Batavia (Jakarta)
diumumkan sebagai ‘kota terbuka’. Artinya,
kota tersebut tidak dapat dipertahankan
oleh pihak Belanda. Segera setelah jatuhnya
Batavia, tentara ekspedisi Jepang langsung
menduduki Buitenzorg (Bogor). Pada hari
yang sama, tentara Jepang bergerak dari
Kalijati dan menyerbu Bandung.