Page 123 - E-book Interaktif Jaringan Tumbuhan_Neat
P. 123
E-BOOK INTERAKTIF
JARINGAN TUMBUHAN
Secara umum batang dan akar mempunyai struktur yang relatif sama,
keduanya memiliki stele dengan xilem dan floem, perisikel, korteks dan
epidermis. Perbedaannya adalah dalam struktur berkas pengangkutnya.
q Pada akar, berkas xilem dan floem primer terletak dalam radius yang
berbeda dan terspisah satu sama lain.
q Pada batang, berkas xilem dan floem terletak bersebelahan dan dalam
radius yang sama.
Dibawah ini penampakan melintang dari struktur jaringan pada batang.
Gambar 64 : Penampang melintang jaringan
penyusun batang
Sumber : [Taiz & Zeiger, 2002: 4]
Sama seperti akar, batang juga ada yang dikotil dan monokotil. Setelah
mengetahui jaringan apa saja yang menyusun organ batang diatas, maka
berikutnya akan disajikan struktur jaringan penyusun pada organ batang
dikotil dan monokotil.
Perhatikan dengan cermat dan kaitkan dengan yang sudah dibahas
sebelumnya agar mudah dipahami. Berikut ini penampakan melintang dari
batang dikotil (Ranunculus) dan monokotil (Zea mays).
108