Page 69 - E-modul Model CinQASE Materi Alat-Alat Optik Kelas XI SMA
P. 69
ALAT-ALAT OPTIK
melihat benda-benda kecil dengan perbesaran yang lebih besar dari
perbesaran lup (dapat mencapai lebih dari 100 kali lipat dari besar benda).
Mikroskop terdiri dari 2 lensa. Lensa pertama dinamakan lensa
obyektif yang diletakkan dekat dengan benda yang akan diamati.
C.
Sedangkan lensa kedua yang diletakkan dekat dengan mata pengamat
dinamakan lensa okuler. Lensa okuler bertindak sebagai lup. Lensa
obyektif membentuk bayangan pertama yang bersifat nyata, terbalik, dan
diperbesar. Benda harus diletakkan diantatra dititik F dan titik ( FR 2 ob ) di
ob
depan lensa obyektif. Bayangan yang dihasilkan lensa obyektif, nantinya
akan menjadi benda bagi lensa okuler. Bayangan dari lensa obyektif
diperbesar oleh lensa okuler menjadi bayangan maya yang sangat besar
dan dapat terlihat oleh mata. Lensa okuler pada mikroskop fungsinya
sama dengan lup. Bayangan yang terbentuk dari hasil pembiasan lensa
obyektif, harus terletak antara titik pusat optik dan titik fokus lensa ( F )
ob
di depan lensa okuler.
Ada dua cara dalam menggunakan mikroskop, yaitu dengan mata
berakomodasi maksimum dan dengan mata tak berakomodasi. Bayangan
akhir yang dihasilkan oleh dua lensa dalam mikroskop bersifat maya,
diperbesar dan terbalik terhadap benda semula. Perhatikan gambar 2.6
pembentukan bayangan pada mikroskop (untuk mata berakomodasi
maksimum).
E-Modul Model CinQASE Kelas XI KD 3.11 62
Filp Pdf Corporate Edition