Page 53 - Fix e modul-22
P. 53
BAB 5
MENGENAL SUNAN BONANG
Gambar 6. Sunan Bonang
Sumber: Google
A. Biografi Sunan Bonang
Sunan Bonang dikenal juga sebagai Raden Makhdum Ibrahim, lahir
sekitar 1465 M. Beliau merupakan putra dari Sunan Ampel dan Dewi
Condrowati, atau yang biasa disebut Nyai Ageng Manila. Maka dari itu,
Sunan Bonang juga merupakan cucu dari Syekh Maulana Malik Ibrahim,
yang jika diteruskan akan bertemu dengan silsilah Nabi Muhammad SAW.
Sedangkan ibunya, merupakan putri dari seorang adipati Tuban yakni Aryo
Tejo.
Raden Makhdum Ibrahim merupakan kakak dari Raden Qasim atau
dikenal sebagai Sunan Drajat. Sejak kecil Sunan Bonang telah dibekali
dengan ajaran agama Islam oleh ayahnya dengan tekun dan disiplin. Sunan
Bonang memiliki keperibadian ulet dan tidak mudah putus asa, sehingga
pada saat mudanya pernah melakukan perjalanan jauh untuk mendapatkan
latihan atau Riyadhoh sebagai seorang wali.
Saat masih remaja, Sunan Bonang pernah menyeberang hingga ke
daerah Pasai, Aceh untuk mendapatkan ajaran agama Islam dari Syekh
42