Page 36 - LKPD DIGITAL BERBASIS RIDDLE STORY MATERI ANIMALIA UNTUK SISWA KELAS X IPA SMA/MA
P. 36
h) Hidup di tempat yang hangat karena belum memiliki mekanisme termoregulasi (bersifat
poikilotherm).
i) Berkembang biak dengan cara ovipar dan beberapa ada yang ovovivipar.
2) Struktur Tubuh Reptilia
Struktur tubuh reptil terdiri dari kepala, leher, badan, dan ekor. Tengkorak pada reptilia
memiliki berbagai variasi di daerah temporal dan terdapat 3 tipe tengkorak, yaitu anapsid,
sinapsid, dan diapsid. Appendages (alat pelengkap) pada reptil bervariasi mulai dari yang tidak
memiliki tungkai, termodifiksi menjadi sirip atau memiliki tungkai yang sangat kuat untuk
berlari cepat.
Gambar 57. Struktur Tubuh Reptilia Gambar 58. Tipe Tengkorak Reptilia
Sumber: Mason Biology (2017) Sumber: Mason Biology (2017)
3) Klasifikasi Reptilia
Berdasarkan bentuk tubuhnya Reptilia dibagi menjadi 4 ordo, yaitu:
a) Rhyncocepholia
Rhyncocepholia merupakan ordo dari kelas Reptilia yang memiliki bentuk seperti kadal,
berkulit tanduk, bersisik, bergranula dan punggungnya berduri. Contoh spesies dari ordo ini
yaitu Sphenodon punctatum (Tuatara).
b) Crocodylia
Crocodylia merupakan ordo dari kelas Reptilia yang memiliki tubuh panjang, ekor besar,
kepala besar dan runcing, serta rahang yang kuat. Kulit pada Crocodylia tebal dan bersisik.
Mata dan lubang hidungnya terletak di bagian atas kepala. Crocodylia memiliki kaki pendek
dan berselaput tebal. Contoh spesies dari ordo ini yaitu Crocodylus porosus (Buaya muara).
c) Testudinata
Testudinata merupakan ordo dari kelas Reptilia yang memiliki bentuk tubuh bulat pipih
dan pada umumnya relatif besar dan terbungkus oleh perisai. Testudinata tidak memiliki gigi,
tetapi memiliki rahang yang berkulit tanduk sebagai penggantinya. Contoh spesies dari ordo
ini yaitu Goechelone gigantean (Kura-kura raksasa aldabra).
d) Squamata
Squamata merupakan ordo dari kelas Reptilia yang memiliki tubuh ditutupi oleh sisik
epidermis bertanduk yang secara periodik mengelupas sebagian atau bahkan keseluruhan.
Contoh spesies dari ordo ini yaitu Phyton molurus (Ular sanca bodo).
30