Page 199 - BS IPS7K13
P. 199
Ketersediaan sumber daya antar daerah tidak sama. Ada
sebagian daerah yang kelebihan sumber daya dan sebagian
Renungkan daerha lain kekurangan sumber daya. Untuk meuwjudkan rasa
syukur kita pada Tuhan Yang Maha Kuasa alangkah bijaknya
apabila memanfaatkan sumberdaya tersebut dengan baik,
dengan selalu menjaga kelestarian, menjaga lahan agar tetap
subur dan menjaga keseimbangan ekosistem.
Aktivitas Kelompok
1. Bentuk kelompok antara 4 – 5 orang per kelompok dengan
masing-masing anggota kelompok diberi nomor secara berururtan
dari nomor 1 sampai dengan 5.
2. Masing-masing kelompok untuk berdiskusi dan kemudian
dipersentasikan.
3. Anggota kelompok yang bernomor sama mendiskusikan materi
sebagai berikut:
a. Bagaimana kelangkaan sumber daya dihubungkan dengan
pemenuhan kebutuhan manusia?
b. Bagaimana upaya yang dilakukan untuk mengatasi daerah yang
kekurangan sumber daya?
c. Bagaimana peran transportasi untuk mengatasi kelangkaan
sumber daya?
d. Bagaimana kegiatan distribusi barang yang dilakukan antar
daerah?
e. Bagaimana peran pasar dalam pemenuhan kebutuhan
masyarakat?
4. Masing-masinganggota kelompok kembali pada kelompok asal
untuk berbagi hasil diskusi.
5. Masing-masing kelompok mempresentasikan dan kelompok lain
menanggapi.
Ilmu Pengetahuan Sosial 185