Page 31 - E-MODUL INTERAKTIF STRUKTUR DAN FUNGSI SEL TERINTEGRASI KEISLAMAN
P. 31

Dinding Sel


























                                                  Gambar 13. Dinding Sel
                                                   Sumber: markijar.com

                     Dinding  sel  merupakan  bagian  dari  sel  tumbuhan  yang

             terletak di luar membran plasma dan memiliki bentuk yang tebal.

             Dinding sel ini terbentuk dari polisakarida yang disebut selulosa
             dan       protein        lainnya        yang        berperan          penting         dalam

             mempertahankan  bentuk  sel,  melindungi  sitoplasma  serta

             membran plasma dari kerusakan mekanis, mencegah penyerapan
             air  yang  berlebihan,  juga  sebagai  alat  transportasi  zat  dari

             dalam  keluar  sel  atau  sebaliknya.  Dinding  sel  primer  adalah

             dinding  sel  pertama  yang  dibentuk  pada  saat  pembentukan
             sebuah sel baru sedangkan dinding sel sekunder adalah dinding

             sel  yang  terbentuk  dalam  peristiwa  penebalan  dinding  sel.

             Bagian  dinding  sel  yang  tidak  ikut  mengalami  penebalan

             dinamakan  noktah  yang  terdiri  dari  mulut  noktah  dan  saluran
             noktah. Di dalam saluran noktah terdapat plasmodesmata yang

             merupakan  benang-benang  plasma  yang  halus  yang  berfungsi

             menghubungkan protoplasma sel yang satu dengan protoplasma

             sel tetangganya.






                                                          31
   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36