Page 18 - E-Jobsheet TDLE untuk SMK Kelas X
P. 18

E-Jobsheet Pengukuran Rangkaian Seri dan Paralel

                                                     KELAS/SEMESTER : X / 2



           I. TUJUAN


            Setelah melaksanakan praktek ini siswa diharapkan mampu:

              Siswa mampu mengukur rangkaian seri dan paralel dari tahanan dan tegangan secara tepat.
              Siswa  mampu  melakukan  praktek  pengukuran  parameter  komponen  pada  rangkaian  seri  dan
              paralel secara tepat.




           II. ALAT                                                BAHAN

              AVO meter (multimeter)               1 buah            Resistor  100 Ω                1 buah
                                                                     Resistor  220 Ω                1 buah
                                                                     Resistor  470 Ω                1 buah

           III. DASAR TEORI

             1. Rangkaian seri/deret

             Yang  dimaksud  dengan  rangkaian  seri  adalah  apabila  beberapa  resistor  dihubungkan  secara
             berturut turut, yaitu ujung akhir dari resistor pertama disambung dengan ujung awal dari resistor
             kedua,  dan  seterusnya.  Jika  ujung  akhir  resistor  terakhir  diberi  tegangan  maka  arus  mengalir
             secara berturut turut melalui semua resistor yang besarnya sama.
             Kalau kita ingin memperbesar resistor yang dipergunakan, maka dua buah atau lebih disambung
             secara seri.
             Pada rangkaian seri :
                 Kuat arus disemua resistor sama
                 Merupakan rangkaian pembagi tegangan ( tegangan sumber sama dengan jumlah tegangan-
                 tegangan bagian.


              Rumus untuk memperbesar resistor :


              Rtotal = R1  + R2 + R3 ………











             Jadi Rtotal  = R1 + R2  + R3  = 100 Ω + 220 Ω + 470 Ω = 790 Ω
















                                                                                                             8
                                                                            SMK NEGERI 5 MAKASSAR
   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23