Page 56 - MODUL BIOLOGI KELAS XII
P. 56
BIOTEKNOLOGI
1. Bakteri asam laktat digunakan untuk menghasilkan produk makanan….
A. Keju, yoghurt, dan sauerkraut
B. Kecap, tauco, dan keju
C. Roti, yoghurt, dan mentega
D. Biji coklat, biji kopi, dan kefir
E. Tapai, tempe, dan tauco
2. Produk bioteknologi yang memanfaatkan limbah sebagai bahan bakar adalah….
A. Bahan bakar fosil
B. Minyak bumi dan batu bara
C. Biogas dan kompos
D. Batu bara dan bioetanol
E. Biogas dan bioetanol
3. Kegiatan berikut yang termasuk bioteknologi adalah….
A. Mendaur ulang limbah kertas dan plastik
B. Menanami kembali hutan yang gundul
C. Menggunakan teknik fermentasi untuk mengubah gula menjadi alkohol
D. Menggunakan pupuk buatan untuk menyuburkan tanaman
E. Melakukan pengukuran kualitas udara dengan menggunakan bioindikator
4. Pengklonaan domba merupakan rekayasa genetika yang dilakukan pada
tingkat….
A. Sel
B. Jaringan
C. Organ
D. Sistem organ
E. Organisme
5. Pada proses pembuatan yoghurt, langkah pertama adalah….
A. Susu ditambahkan bakteri asam laktat
B. Susu ditambahkan bakteri lactobacillus bulgaricus
C. Susu ditambahkan bakteri streptococcus thermophilus
D. Susu pasteurisasi dan lemaknya dibuang
E. Susu disimpan pada suhu 45 derajat celcius selama 5 jam
6. Perhatikan gambar sel bakteri berikut.
Pernyataan yang tidak sesuai dengan bagian berlabel X adalah….
A. Plasmid
B. DNA sirkuler
C. Inti sel bakteri
D. DNA nonkromosom
E. Dapat dipindahkan ke sel bakteri lain
53
Bioteknologi