Page 54 - Produk Dipakai
P. 54
2. Konsentrasi garam
Konsentrasi garam dapat
memengaruhi hidrolisis garam
karena semakin tinggi
konsentrasi garam dalam larutan,
semakin banyak ion garam yang
tersedia untuk berinteraksi
dengan molekul air yang akan
mempengaruhi proses hidrolisis
terjadi. Berdasarkan prinsip Le
Chatelier, kesetimbangan reaksi
hidrolisis cenderung bergeser
untuk mengurangi dampak dari
penambahan ion yang sudah ada
di dalam larutan. Dengan kata
lain, ketika konsentrasi garam
meningkat, ion-ion yang terlibat
dalam hidrolisis (misalnya, ion H⁺
atau OH⁻) akan lebih banyak
berada dalam larutan, yang dapat
menggeser keseimbangan reaksi
hidrolisis dan mengurangi efek
pH yang dihasilkan.
C h e m a g z - H i d r o l i s i s G a r a m / 2 0 2 5