Page 9 - Kelompok 5_Bahan Ajar B Indo Berbasis Digital-PGSD Reg B 2018
P. 9
Pada pembelajaran 1 ini, kamu akan mempelajari tentang isi puisi dan amanat yang
disampaikan dari puisi yang akan kamu dengar, bagaimana cara mencari isi dan amanat
puisi tersebut? ayo ikuti langkah-langkahnya!
Ayo membaca!
Puisi
Aminuddin (2009: 134) dalam Mukhlis puisi berasal dari
bahasa Yunani Pocima “membuat” atau “pembuatan” Puisi
merupakan ragam sastra yang terikat oleh unsur-unsurnya,
seperti irama, mantra, rima, baris, dan bait. Puisi juga
dapat dikatakan sebagai ungkapan emosi, imajinasi, ide,
pemikiran, irama, nada, susunan kata, kata-kata kiasan,
kesan pancaindra, dan perasaan.
Puisi terdiri atas puisi lama dan puisi modern. Puisi lama
umumnya anonim atau tidak diketahui penyairnya. Puisi
lama memiliki ciri terikat pada beberapa kiteria, seperti
jumlah baris tiap bait, jumlah kata tiap baris, rima atau
persamaan bunyi, dan irama. Puisi lama dibedakan menjadi
beberapa jenis, antara lain pantun, syair, talibun, mantera,
dan gurindam.
1. Membaca secara intensif (membaca secara saksama).
2. Memahami setiap kata katanya.
3. Menemukan kata kunci yang terdapat pada puisi tersebut.
4. Menafsirkan makna kata.
5. Menguraikan bait puisi ke dalam bentuk prosa
atau paraprase.
2