Page 23 - struktur dan fungsi tumbuhan oksip_Neat
P. 23
Teknologi yang Terinspirasi
dari Tumbuhan
Panel Surya
Panel surya merupakan alat yang mengubah sinar
matahari menjadi energi listrik. Ketika cahaya matahari
menabrak permukaan panel surya menyebabkan electron
(partikel penyusun atom yang bermuatan negatif) pada panel
surya bergerak melalui suatu konduktor dan menjadi arus
listrik.
Tahukah kamu? Ternyata mekanisme kerja panel surya ini
terinspirasi oleh mekanisme fotsintesis yang terjadi pada daun
tumbuhan. Proses fotosintesis juga dibutuhkan cahaya dan zat
hijau daun. Melalui proses fotosintesis ini dihasilkan oksigen
dan glukosa. Saat daun terkena sinar matahari klorofil akan
menyerap energi cahaya. Elektron pada klorofil akan bergerak
melalu suatu saluran dan menyebabkan muatan positif ikut
bergerak. Muatan positif ini bergerak menuju kompleks enzim
yang dapat menghasilkan energi.
Lampu Panel Surya
Sumber : Sentraenergi.com
23