Page 21 - MODUL PUISI
P. 21

B. Pengertian Resensi

                       Resensi  adalah  suatu  ulasan  mengenai  nilai  sebuah  karya  atau  buruk.Tujuan  resensi
                    adalah  menyampaikan  kepada  para  pembaca  apakah  sebuah  buku  atau  karya  itu  apakah
                    patut mendapat sambutan dari masyarakat atau tidak. Seorang penulis resensi (pertimbangan
                    buku) bertolak dari tujuan untuk membantu para pembaca dalam menentukan perlu tidaknya
                    sebuah buku dibaca.

                    C. Unsur-unsur Resensi
                    1. Judul resensi

                        -  Judul  resensi  dibuat  semenarik  mungkin  dan menjiwai  seluruh  inti  tulisan,  tidak
                            harus menentukan dan menetapkan terlebih dahulu judul resensi.

                        -  Judul dapat dibuat sesudah resensi selesai. Yang perlu diingat, judul resensi selaras
                            dengan keseluruhan isi resensi.

                    2. Identitas buku

                        -  Judul  buku  (Jika buku  yang  dijadikan  bahan  resensi termasuk  buku  hasil
                            terjemahan. Jika demikian, tuliskan judul aslinya).

                        -  Pengarang (Jika ada, penerjemah, editor, atau penyunting seperti yang tertera pada
                            buku).

                        -  Penerbit.

                        -  Tahun terbit beserta cetakannya (Terbitan buku yang ke ?).
                        -  Tebal buku (Banyaknya Halaman).

                        -  Harga buku (jika diperlukan).
                    3. Pembukaan

                        -  Memperkenalkan  siapa  pengarangnya,  karyanya  berbentuk  apa  saja,  dan  prestasi

                            apa saja yang diperoleh.
                        -  Membandingkan  dengan  buku  sejenis  yang  sudah  ditulis,  baik  oleh  pengarang

                            sendiri maupun oleh pengarang lain.
                        -  Memaparkan kekhasan atau sosok pengarang.

                        -  Memaparkan keunikan buku.
                        -  Merumuskan tema buku.

                        -  Mengungkapkan kritik terhadap kelemahan buku.

                        -  Mengungkapkan kesan terhadap buku.
                        -  Memperkenalkan penerbit.

                        -  Mengajukan pertanyaan.
                        -  Membuka dialog.

                    4. Isi/tubuh resensi

                        -  Sinopsis menceritakan sebagian isi buku secara kronologis.
                        -  Mengulas singkat buku dengan kutipan kalimat secukupnya.

                        -  Keunggulan buku.


                                                                                                           21
   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26