Page 11 - E-Modul Interaktif Berbasis Discovery Learning Materi Ekosistem Kelas X
P. 11

Pengertian Ekosistem




                Kata  Ekologi  berasal  dari  bahasa  Yunani,  yaitu  “oikos”  yang  berarti  rumah  dan
         tempat tinggal dan “logos” yang berarti ilmu pengetahuan. Ekologi adalah ilmu yang

         mengkaji  tentang  hubungan  makhluk  hidup  dengan  lingkungannya.  Ekosistem

         merupakan suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik yang tak
         terpisahkan  antara  makhluk  hidup  dengan  lingkungannya.  Keseimbangan  ekosistem

         akan terbentuk jika komponen dalam ekosistem terjadi interaksi, saling membutuhkan
         dan saling memberikan apa yang menjadi kebutuhannya.



               Keseimbangan  ekosistem  tersebut  harus  tetap  terjaga  agar  aliran  energi  dalam
         ekosistem tetap terjaga. Ekosistem dapat terbentuk oleh 3 hal pokok, yaitu komponen

         biotik  komponen  abiotik,  dan  hubungan  atau  interaksi  antar  keduanya.  Selain  itu

         komponen penyusun ekosistem dibedakan berdasarkan sifat serta fungsinya.


                 Berdasarkan Sifatnya :


          Berdasarkan sifatnya, ekosistem dibedakan tersusun atas komponen biotik dan abiotik



                                                           a. Komponen Biotik :  yaitu komponen yang

                                                           meliputi semua makhluk hidup di bumi, yaitu
                                                           tumbuhan,  hewan,  dan  mikroorganisme.

                                                           Faktor biotik memiliki tingkatan organisasi di

                                                           dalam  ekologi  yang  meliputi  individu,
                                                           populasi, komunitas, ekosistem, biosfer.




                                                           b.  Komponen  Abiotik  :  adalah  komponen

                                                           yang  meliputi  faktor  fisik  dan  kimiawi
        Gambar 6 : Komponen Biotik dan                     penyusun ekosistem yang tergolong benda tak

               Abiotik di Hutan Tropis
       Sumber : https://www.ruangguru.com                  hidup.  Faktor  abiotik  yang  mempengaruhi

                                                           ekosistem  adalah  suhu,  sinar  matahari,  air,
                                                           tanah, ketinggian, iklim, dan kelembaban.




                                                          10
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16