Page 24 - MOZAKI (Modul zat aditif dan adiktif)
P. 24
Pernahkah kamu mendengar bahwa seseorang yang terbiasa
merokok kemudian berhenti merokok merasa gelisah? Gejala
ketergantuan tersebut dikarenakan terdapat zat adiktif pada
rokok yaitu nikotin. Zat adiktif merupakan zat yang menyebabkan
ketergantungan (adiksi) atau dengan rasa ingin mengkonsumsi
secara terus menerus. Berdasarkan jenisnya zat adiktif dibagi
menjadi 3 yaitu, narkotika, psikotropika, dan zat psiko-aktif
lainnya.
1. Jenis-Jenis Zat Adiktif
a. Narkotika
Narkotika adalah suatu zat
yang apabila dimasukkan ke dalam
tubuh dapat menimbulkan hilangnya
rasa sakit, merangsang semangat dan
halusinasi (Amanda et al., 2017).
Hariyanto, (2018) mengemukakan Gambar 8. Kodein dan heroin
Sumber: https://www.istockphoto.com
bahwa narkotika digolongkan menjadi https://www.kompas.com
3 kelompok yaitu:
(1) Narkotika golongan I, merupakan golongan narkotika yang
paling berbahaya karena sifat adiktif nya yang sangat tinggi.
Contohnya seperti, ganja, heroin, kokain, dan morfin.
(2) Narkotika golongan II, merupakan golongan narkotika dengan
sifat zat adiktif yang kuat namun masih dapat dimanfaatkan
untuk penelitian dan pengobatan. Contohnya seperti, petidin,
benzetidin, dan betametadol.
17