Page 20 - BS Matematika Kelas 6 (Bab 1)
P. 20

Contoh 1.10





                                                  Ada seorang anak laki-laki bernama Udin. Udin sedang
                                                  melangkahkan kakinya di atas lantai berpetak. Mula-mula
                                                  Udin berdiri di titik 0. Kemudian, Udin melangkahkan
                         Tahukah Kalian
                                                  kaki  ke  depan  sejauh  empat  langkah.  Kemudian,  ia
                                                  melangkahkan kaki lagi sejauh lima langkah. Di titik
                      Penjumlahan dan             berapakah Udin berdiri saat ini?  Tuliskan pernyataan di
                      pengurangan pada            atas dengan garis bilangan!
                      garis bilangan:
                      1.  Operasi                 Penyelesaian
                         penjumlahan,
                         berarti menghadap        Langkah 1
                         pada arah yang
                         tetap.                   Udin berdiri di titik 0.
                      2.  Operasi
                         pengurangan,
                         berarti berbalik
                         arah.
                      3.  Tanda positif, berarti
                         maju.
                      4.  Tanda negatif,          Langkah 2
                         berarti mundur.          Udin melangkah ke depan sejauh 4 langkah.













                                                  Langkah 3

                                                  Udin melangkah lagi ke depan sejauh 5 langkah.











                                                  Udin saat ini berdiri di atas titik 9.

                                                  Pernyataan di atas dapat dituliskan 4 + 5 = 9.

                                                  Dapatkah kalian menemukan cara lain?







                     20    Kelas VI SD/MI
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25