Page 21 - E-Modul Bangun Ruang Sisi Datar Kubus dan Balok
P. 21

Contoh Soal dan Pembahasan


                   1.  Sebuah balok yang mempunyai panjang 10 cm, lebar 8 cm dan tinggi 5 cm. Hitunglah volume
                       balok tersebut!

                       Penyelesaian

                       V = p x l x t
                       V = 10 x 8 x 5
                       V = 400 cm³

                       Jadi, volume balok tersebut adalah 400 cm³

                   2.  Sebuah bak mandi berbentuk balok dengan panjang 100 cm, lebar 60 cm dan tinggi 80 cm.
                       Berapa liter volume air yang dibutuhkan untuk mengisi 2/3 bak mandi tersebut?

                       Penyelesaian

                       Volume bak mandi = p x l x t
                       Volume bak mandi = 100 x 60 x 80
                       Volume bak mandi = 480.000 cm³ = 480 dm³ = 480 liter
                       Volume 2/3 bak mandi = 2/3 x 480
                       Volume 2/3 bak mandi = 320 liter

                       Jadi, air yang dibutuhkan untuk mengisi 2/3 bak mandi adalah 320 liter.

                   3.  Sebuah balok mempunyai panjang 15 cm, dan lebarnya 10 cm. Jika volume balok adalah 6.000
                       cm³, berapa tinggi balok tersebut?

                       Penyelesaian

                       V = p x l x t
                       t = V : (p x l)
                       t = 6000 : (10 x 15)
                       t = 6000 : 150
                       t = 40 cm

                       Jadi, tinggi balok adalah 40 cm










                                                           15
   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26