Page 130 - Buku Lengkap
P. 130

Alat Kelamin Dalam

                   Vagina


                      Vagina  merupakan  saluran  muskulo  Membranasea  (otot

                   selaput)yang  menghubungkan  rahim  dengan  dunia  luar,

                   bagian  ototnya  berasal  dari  otot  levator  ani  (otot  dubur)

                   sehingga  dapat  dikendaliakan  dan  dilatih.    Selaput  vagina

                   tidak  mempunyai  lipatan  sirkuler  (berkerut)yang  disebut


                   “rugae”.

                   Rahim (uterus)

                       Bentuk  rahim  seperti  buah  pir,  dengan  berat  sekitar  30  gr,

                   terletak  dipanggul  kecil  antara  rektum(bagian  usus  sebelum

                   dubur).  Didepannya  terdapat  kandung  kemih.    Bagian


                   bawahnya  disangga  oleh  ligamentum    yang  kuat,  sehingga

                   kuat untuk tumbuh dan berkembang saat kehamilan.

                   Tuba falopii

                       Tuba falopii berasal dari ujung ligamentum  latum, berjalan

                   kearah lateral, dengan panjang kira - kira 12 cm. Tuba falopii


                   bukan  saluran  lurus,  tetapi  mempunyai  bagian  yang  lebar

                   sehingga  membedakanya  menjadi  empat  bagian.    Di

                   ujungnya  terbuka  dan  mempunyai  fibriae  (rumbai-rumbai),

                   sehingga dapt menangkap ovum(telur)saat terjadi pelepasan


                   telur(ovulasi.

                   Indung telur (ovarium)

                   Indung  telur  terletak  antara  rahim  dan  dinding  panggul,  dan

                   digantung  kerahim  oleh  ligamentum  ovarii  proprium  dan


                   kedinding  panggul  oleh  ligamentum  infudibulo  -  pelvikum.
               122 |Fisiologi 2
   125   126   127   128   129   130   131   132   133   134   135